cara membersihkan kerak toilet

Cara Mudah dan Murah Membersihkan Kerak di Toilet

  MEMBERSIHKAN ( PERANG MELAWAN) KERAK ATAU NODA BANDEL DI TOILET           Hmmm.. Pasti kita sering berdecak kagum saat memasuki...

Senin, 05 Oktober 2015

Cara Mudah dan Murah Membersihkan Kerak di Toilet

 MEMBERSIHKAN (PERANG MELAWAN) KERAK ATAU NODA BANDEL DI TOILET    



      Hmmm.. Pasti kita sering berdecak kagum saat memasuki toilet Hotel berbintang lima, Rumah sakit Internasional, Mall Mall ternama di kota besar dan Gedung-gedung bertaraf Internasional, dimana keadaan furniture toilet seperti Washbashin,Urinoir atau Closet sangat berstandart, sangat bersih, mengkilat,kering,higienis,tidak berkerak dan tidak bau.. yang bisa membuat kita betah berlama lama tanpa merasa risih bersentuhan dengan benda2 di dalam toilet tersebut.Bahkan saya pernah dengar langsung dari beberapa orang pengunjung/user yang baru pertama kali berkunjung ke tempat saya bekerja berkata puas dengan nada bercanda "Wah ini Toilet kaya ruang tamu.. bisa buat tidur.."  senang rasanya bila klien/user senang dan puas dengan kebersihan area.. :)

                                                                                              *gambar ilustrasi

       Yaa..!! Kebetulan saya bekerja sebagai salah satu team pengawas kebersihan/ Housekeeping di salah satu Sekolah/Kampus International di Tangerang. Memang untuk mendapatkan toilet dengan kualitas kebersihan yg berstandart tidaklah murah, karena kita perlu menyediakan banyak alat pendukung seperti Chemical, Peralatan kebersihan, Mesin dan juga sistem Perawatan yang rutin. Tapi disini saya akan berbagi sedikit Ilmu atau Tips (cieeellahh Tipss..) agar Rumah,Koskosan,Kantor,Tempat Ibadah atau Toilet terminal sekalipun tidak kalah kebersihanya dengan Hotel berbintang atau mall mall ternama di kota besar. dengan sedikit pengalaman menangani berbagai macam kasus tingkat kekotoran dan kesulitan pada saat melakukan progres kebersihan saya akan sedikit berbagi pengalaman agar furniture toilet/kamar mandi bebas dari kotoran/ Kerak yang membandel yang menyebabkan toilet terlihat kotor, jorok ,tidak higienis dan tidak nyaman digunakan dengan biaya minim bahkan Gratis...  %@%!$CEKIDOT!!!!!.....


                                             *penampakan closet dengan kerak membandel


        Pertama tama Sebelum melakukan kegiatan bersih bersih bertempur melawan kerak2 yang membandel kita harus siapkan safty diri kita agar apa yang kita kerjakan tidak berdampak buruk pada dirikita terutama kesehatan kita.. (Safty First coyyyy....)

Siapkan :

1. Masker, Fungsinya apalagi kalau bukan untuk menyaring udara yg kita hirup terutama bau bauan tak sedap seperti... Ah sudahlahh..




2. Sarung Tangan Karet, Berfungsi menjaga agar tangan kita tetap higienis dan terhindar dari kemungkinan luka dari peralatan/Chemikal yang di gunakan.
     Setelah Semua Seragam tempur siap, maka amunisi yg kita gunakan untuk memerangi kerak toilet adalah sbb :

1.Bubuk/Cream pembersih


Cara penggunaan : Chemical murah yang tersedia dimana mana (Di Toko Pastinya) ini memiliki harga yang relatif murah yaitu Rp.3000 - Rp.10000, Adalah dengan langsung menggosokanya kepermukaan porcelen yang berkerak dengan bantuan tapas/serabut kain Pencuci piring (jangan serabut dari bahan logam) pastikan serabut/tapas yang digunakan memiliki tingkat kekasaran sedang sehingga tidak merusak lapisan porcelen, kesalahan umum para pengguna bubuk pembersih/cream pembersih adalah terlalu banyak mencampurkannya dengan air sehingga chemikal tesebut bekerja kurang optimal, tetapi sesekali boleh menggunakan sedikit air apabila chemikal sudah terasa kering. Memang proses ini membutuhkan banyak waktu karena kerak harus di gosok dan di hilangkan secara sedikit2.. anggap saja gerakan menggosok tersebut adalah olah raga/gerakan kungfu sehingga anda tidak merasa jenuh atau pegal..hehe sekalian olahraga cari keringet...

2. Menggunakan Citrun


Cara Penggunaan : Ya... citrun/Asam Sintetis yg biasa digunakan untuk memberikan rasa masam pada olahan masakan ini bisa digunakan untuk membersihkan dan menghilangkan kerak toilet, Malah dulu waktu Zaman saya kecil ibu saya sering menggunakannya sebagai pemutih pakaian saat seragam SD saya kotor habis main bola di lapangan..(Nostalgia bentar ya broww..hehe). Caranya ialah dengan mencampurkannya dengan air kira kira perbandingannya 1:5 lalu di aduk rata sampai bubuk citrun larut dengan air.. kemudian cairan citrun ini bisa langsung di oleskan kepermukaan yg berkerak lalu tunggu beberapa jam agar cairan ini dapat bekerja tapi jangan terlalu lama karena cairan dapat mengikis material.. kemudian setelah beberapa jam permukaan yg berkerak tadi bisa langsung di gosok dengan tapas... dan Walllaaahhhhh.. kerak hilang... (hasil tergantung tingkat ketebalan kerak)  bila hasilnya ternya kurang memuaskan... maka ulangi lagi langkah tersebut dari awal sampai kerak benar benar hilang.. Oiya pastikan gunakan wadah plastik yang tertutup untuk menampung cairan tsbt agar mencegah cairan tumpah dan merusak lantai/ material yang lain dan selalu beri alas dilantai untuk mencegah tetesan menetes kelantai dan merusaknya..  bahkan wadahnya pun sangat perlu di beri alas.. Selamat mencoba dan hati hati tumpah/netes...

3. Menggunakan Pemutih Pakaian
Cara Penggunaan : Untuk yang satu ini cukup mudah cukup campurkan pemutih dengan air dengan perbandingan 1:1 dan menyimpannya pada botol sprayer lalu cukup semprotkan ke bagian yang berkerak,diamkan,gosok pelan/biasa.. lebih optimal apabila di semprotkan saat toilet akan lama tak terpakai, Contoh : Anda bisa menyemprotkannya di malam hari dan kemudian menggosoknya di pagi hari.. efek yang di timbulkan memang tidak terlalu drastis, namun bila proses ini dilakukan secara rutin maka kira2 dalam 3 minggu kerak bandel akan hilang tanpa anda harus merasakan pegal pegal saat menggosoknya seperti cara 1...

4. Menggunakan Batu Apung


Cara Penggunaan : Sangat simple.. seperti anda menggunakan penghapus untuk menghapus coretan pensil anda.. tinggal gosok pada kerak dan taraaaaahhhh... namun pastikan batu apung dan permukaan yang berkerak harus selalu dalam keadaan basah untuk menghindari goresan yang di timbulkan...

5. Menggunakan Amplas Halus



Cara Penggunaan  : Sama Seperti Batu Apung (Harus Selalu dalam Keadaan Basah)

6. Menggunakan Cat Semprot

    Kedengarannya cukup konyol dan tidak berhubungan antara kegiatan bersih bersih namun cara ini bisa digunakan untuk anda yang memiliki material closet,urinoir atau wastafel yang sudah berubah warna atau terangkat lapisannya karena kecerobohan/salah menggunakan chemical pada progres pembersihan sebelumnya namun tidak ada biaya atau malas menggantinya dengan yang baru :D, maka ini adalah solusinya.. cukup keringkan bagian yg bernoda tsbt lalu semprot dengan cat (sesuai warna) kemudian setelah cat kering baru di gunakan normal.. namun hasil tidak permanen.. (Cara ini sangat tidak di anjurkan.. namun bisa menyelamatkan anda dari noda kerak bandel selama beberapa bulan kedepan...heheheh) .



    Demikian sedikit tips (ciyyeee tips lagiii...) semoga dapat membantu anda untuk memerangi kerak noda di kamar mandi anda agar toilet anda "sebelas dua belas" dengan toilet di gedung gedung international.. dan membuat diri anda dan keluarga  nyaman dalam menggunakan toilet,serta dapat menjaga kesehatan anda dankeluarga.. (Bersih pangkal Sehat)..  ,dan Hasil tergantung dari niat, waktu dan tempat..
    *Namun cara sebenarnya yang paling ampuh dan mujarab untuk menghilangkan noda atau kerak di toilet adalah dengan membersihkannya setiap hari... :)

SEKIAN,























3 komentar:

  1. Apa bisa batu apung di ganti pasir halus

    BalasHapus
  2. Slot Machine Machines - Sands Casino
    Casino: All the Slot Machines in this Slot Machine: All the Slot Machines in this Slot Machine: All the Slot Machines in this Slot Machine: All the Slot Machines in this Slot Machine: All the Slot Machines in this Slot Machine: All the Slot Machines septcasino in this Slot Machine: choegocasino All 인카지노 the Slot

    BalasHapus